Risoles Bihun
Saya suka banget penganan yang satu ini, selain mengenyangkan juga enak dan gurih. Biasanya kalo lagi malas makan, sebagai pengganti, cukup risoles ini saja 5 biji kenyang hahaha...;D
Resep risoles ini saya adaptasi dari resepnya NCC. Wajan teflon yang digunakan dengan diameter 18 cm, saya menggunakan wajan pancake.
Enak buat teman minum teh sore hari atau camilan dikala hujan, atau seperti saya buat dinner dan sarapan. Bisa juga disimpan, jika sudah digoreng, bekukan sehingga bisa tahan lama.
Silahkan dicoba :)
Porsi : saya dapat 22 buah
Bahan kulit:
250 gr tepung terigu
2 btr telur
1 sdt garam halus
500 ml air
Cara membuatnya:
1. Dalam wadah, campur tepung, garam, aduk rata. Tuangi air sedikit demi sedikit sambil
tetap diaduk rata, hingga menjadi adonan cair. Masukkan telur, aduk sampai benar2 rata.
2. Diamkan 15 menit.
3. Buat dadar tipis-tipis menggunakan wajan anti lengket diametr 18cm. Sisihkan.
Bahan Isi:
250 gr bihun, rendam air panas dan tutup (biar cepat lunak). Tiriskan jika sudah cukup lunak.
1 bh wortel, parut kasar
1 batang daun bawang, rajang
50 ml minyak goreng
Bumbu :
3 bh bawang putih (press atau haluskan)
½ sdt lada halus
1 sdt garam
1/4 sdt kunyit bubuk
1 sdm saus tiram
Cara membuatnya:
- Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum. Kecilkan api, masukkan bihun, aduk hingga rata.
- Masukkan wortel dan daun bawang. Aduk rata. Angkat.
- Ambil satu lembar kulit, beri 1 sdm isi dibagian agak tengah pangkal kulit, lipat dan gulung seperti lumpia. Lakukan pada semua kulit.
menyerap minyak.
3. Sajikan dengan pelengkap cabe rawit, atau sambel kacang atau saus sambal botol.
Comments
Post a Comment