Pizza Muffin





Kali ini saya membuat pizza dengan resep yang berbeda dan disajikan dalam bentuk yang berbeda pula, biar lebih menarik dan gak bosan dengan tampilan pizza bulat, persegi empat dengan topping suka-suka. Kali ini saya menyajikan piza dalam bentuk muffin. 

Resep asli sebetulnya pizza bun, terinspirasi dari cinnamon bun. hanya saja saya berimprovisasi sedikit dengan diletakkan dicetakan muffin. Dan dalam pengerjaannya ada kesalahan teknis sedikit, harusnya keju ditaburkan diatas pizza muffin, tapi saya malah ditaburkan sebelum pizza digulung. Rasanya sich tetep sama, hanya pada bagian bawah muffin agak lembek sebagai akibat lelehan keju didasar muffing. Tidak begitu masalah sich...hanya masalah penampakannya saja.

Untuk olesan juga, kali ini saya buat simpel saja, yaitu pakai sambel botolan A*C atau pake tomato ketchup (untuk versi anak-anak saya yang gak suka pedas). Jadinya lebih simpel dan menghemat energi mengingat sambel botol atau tomato ketchup tinggal beli..males.com :D

Bahan adonan berbeda dari resep adonan kulit pizza seperti yang saya biasa buat (pizza italia) yang krispi Ini link ke resep : pizza krispi. Kali ini lebih cocok disebut roti pizza karena adonan kulit betul-betul seperti roti kebanyakan, lembut dan tebal. Tapi sama enaknya kok, tinggal masalah selera saja :)

Untuk bahan topping, saya menggunakan irisan buah zaitun, ayam panggang, jamur kaleng dan jagung pipil karena ini jenis sayuran favorit anak-anak. Silahkan menyesuaikan dengan selera dan stok didapur anda.

Sumber resep : hembakat

Bahan

Kulit :
50 gr mentega (lelehkan)
5 dl susu cair tawar 
50 gr fresh ragi (atau 1 paket ragi instant)
1 sdm gula pasir
1 sdt garam
1 butir telur (suhu ruang)
13 dl tepung serbaguna

Topping :
Buah zaitun (hijau atau hitam) iris tipis
Jagung manis pipil
Saus sambel (siap beli)
Ayam panggang (potong kotak kecil)
Jamur kaleng

Taburan
Oregano kering
Keju Mozarella

Cara Membuat

1. Campur susu dan mentega cair. Panaskan sampai suam kuku (lk. 37 C).
2. Masukkan ragi dan gula kedalam cairan susu hangat, aduk sampai benar2 rata dan ragi larut.
3. Dimangkok terpisah, campur dan aduk rata tepung, telur dan garam. 
4. Masukkan cairan kedalam tepung, sembari diuleni.
5. Uleni adonan sampai benar-benar kalis.
6. Tutup dengan serbet bersih dan kering atau plastik wraps. Diamkan sampai mengembang 
    (lk. 30 menit).



7. Jika volume adonan sudah mencapai dua kali lipat, kempeskan dan uleni utk beberapa saat.



8. Bagi dua adonan. 
9. Roll bentuk persegi empat dengan ketebalan lk. 1 cm.



10. Olesi permukaan dengan saus sambal dan taburi dengan bahan topping.


11. Gulung dengan hati-hati dengan sedikit agak ditekan agar bahan taburan melekat.


12. Potong-potong setebal lk. 1,5 cm.


13. Tata diloyang muffin yang telah dialasi kertas muffin.


14. Tutup dengan serbet bersih dan kering. Biarkan lk. 20 menit.
15. Sementara itu nyalakan oven pada suhu 225 C.
16. Jika sudah lewat waktunya, ambil adonan. Taburi atasnya dengan keju mozarella parut 
     dan oregano kering.
17. Panggang sampai matang lk. 8-10 menit.






Comments

Popular Posts