Malbi aka Semur daging Palembang



Akhirnya kesampaian mencoba masakan daging khas wong kito galo ini, setelah beberapa waktu lalu mencoba nasi minyak. Rasa masakan khas Palembang ini jangan ditanya, saya suka sekali karena selain harum dari cengkeh dan kayu manis, juga berbaur dengan rasa agak manisnya dari kecap manis dan sedikit gula merah. Warnanya juga coklat gelap kehitaman sungguh memikat. 

Setelah googling ketemu begitu banyak resep dan saya menjatuhkan pilihan pada resep malbi ini. Ternyata hasilnya tidak mengecewakan. Pada resep menggunakan biji pala, saya ganti dengan pala bubuk. Sedangkan kelapa parut, saya menggunakan kelapa parut kering, meski punya stok kelapa segar hanya malas refot harus mengupas batoknya dan marutnya lagi....hasilnya gak beda  jauh kok. Setelah kelapa parut saya sangrai, lalu saya blender tapi hasilnya kurang berminyak, hingga akhirnya saya lanjutkan dengan menggerusnya diulekan manual...hasilnya berminyak dan lebih halus. Terkadang perangkat manual justru memberikan hasil yang jauh lebih bagus :)


Bahan:
  • 600 gr daging sapi
  • 2 lembar daun salam
  • 3 sdm minyak goreng
  • 200 g kelapa parut
  • 2 batang serai, memearkan
  • 4 cm batang kayu manis
  • 3 butir cengkeh
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdm air asam jawa pekat
  • 1-2 sdm bawang goreng (untuk taburan)
  • 500 ml air

Bumbu halus
  • 3 siung bawang putih
  • 8 butir bawang merah
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica
  • 2 cm jahe
  • 1/2 sdt pala bubuk


Cara Membuat
  1. Potong daging searah serat 1 x 2 x 4 cm, aduk bersama bumbu halus sampai rata, sisihkan. Sangrai kelapa parut hingga kering dan kekuningan, angkat. Tumbuk hingga berminyak.



2. Panaskan minyak goreng dalam wajan,masukkan daging berbumbu ke dalam wajan, tambahkan daun salam, serai, lengkuas, biji pala, cengkeh dan kayu manis, aduk hingga daging kaku dan bumbu harum.

3. Masukkan kecap dan air. Tutup panic, masak terus di atas api kecil hingga daging lunak dan kuahnya mengering.

4. Masukkan kelapa sangrai tumbuk, aduk hingga rata. Tambahkan air asam jawa, aduk sebentar, angkat. 

5. Pindahkan masakan ke dalam wadah saji, taburi bawang goreng, hidangkan.


Comments

Popular Posts