Pide bread (Turkish bread)
Bahannya basic banget dan bikinnya super gampang 👍
Bahan
5-5,5 cup tepung serbaguna
2,5 cup air hangat
1 bungkus ragi kering
1,5 sdm gula
1 sdm garam (sesuaikan dg selera ya? saya suka lebih sedikit asin. Kalau gak suka bisa dikurangi)
Yogurt (untuk olesan, boleh juga dicampur ratadengan kuning telur)
Cara membuat
- Campur dan aduk rata air hangat, gula dan ragi. Diamkan sebentar.
- Campur garam dengan tepung, aduk rata.
- Masukkan tepung ke adonan ragi.
- Uleni sampai kalis (Saya pake stand mixer, kira2 10 menit).
- Tutup dg serbet bersih dan kerjng, diamkan lk.45 menit.
- Kempiskan dan bagi 6 bagian dan bentuk bola. Tutup dg serbet, diamkan 30 menit.
- Ambil satu adonan, olesi permukaan dg yogurt. Pipihkan dan bentuk kotak2 permukaan sembari ditekan dengan bantuan jari. Taburi biji wijen.
- Panggang dg oven yang sudah dipanaskan 240 C.
- Jika sdh kecoklatan, angkat.
- Sajikan.
Comments
Post a Comment